10.25.2009

Inter Kokoh di Puncak Klasemen

Milan - Inter Milan akhirnya berhasil merebut kembali puncak klasemen dari Sampdoria, setelah mengalahkan Catania di Giuseppe Meazza, pada lanjutan Seri A, Minggu dini hari (25/10) WIB.

Inter menguasai jalannya pertandingan di babak pertama. Dua gol tercipta sepanjang 45 menit berlangsung.

Inter mengawali keunggulan di menit ke 12. Tendangan Sulley Muntari yang tidak mampu dijangkau juluran kaki Samuel Eto’o justru mengecoh kiper Catania. Bola yang akhirnya malah tidak tersentuh siapapun itu sempat membentur tanah sebelum meluncur ke gawang Campagnolo. 1-0 untuk Inter.

Menit ke 20, Gelandang Catania Ezequiel Carboni berhasil melepaskan tendangan kaki kanan dari luar kotak penalti memanfaatkan umpan Mariano Izco. Kiper Julio Cesar dengan cemerlang menepis bola yang mengarah ke sudut kanan atas gawangnya.

Inter kembali beberapa kali menembus pertahanan Catania melalui Christian Chivu dan Maicon, terutama lewat sisi kiri dan kanan pertahanan lawan.

Inter akhirnya memperbesar keunggulan lewat tendangan bebas Wesley Sneijder. Bola tendangannya melengkung dan bersarang di sudut kiri atas gawang Catania pada menit ke 31.

Di babak kedua, Inter tetap mendominasi. Namun Catania juga berhasil mengembangkan serangan.

Berawal dari tendangan Gianvito Plasmati, Cesar berhasil menepis bola namun bola berbalik lagi ke Plasmati. Tak mau gawangnya kebobolan, Cesar terpaksa menjatuhkan Plasmati di kotak penalti. Wasit pun menghadiahkan penalti untuk Catania.

Giuseppe Mascara yang ditunjuk sebagai algojo sukses mengecoh Cesar dan melesakkan bola ke gawang Inter. Menit ke 84, skor berubah menjadi 2-1.

Lima menit terakhir, Catania bermain tanpa beban dan memaksa Inter berkonsentrasi di pertahanan. Namun hingga wasit meniup peluit akhir, kedudukan tetap 2-1 untuk Inter.

Hasil ini mengembalikan Inter ke puncak klasemen yang sempat direbut Sampdoria beberapa jam sebelumnya setelah menekuk Bologna 4-1.

Inter mengantongi 22 poin, unggul 2 poin dari Sampdoria setelah masing-masing tim bertanding sembilan kali.[inilah]

0 comments:

Inter V lazio 2-1

Jam Sekarang

Wisdom

 

copyright by MJSeven